PERNIKAHAN ANTARA BANYAK HATI

Entah dengan kebudayaan selain Indonesia, ternyata sesuai dengan pengalaman, pernikahan
disini adalah tidak hanya antara dua hati saja.
Banyak hati yang terlibat dalam sebuah acara pernikahan. Hubungan antara hati ini haruslah
sangat mesra demi untuk berlangsungnya acara.
Hati ayah, hati Bunda, hati kedua calon besan, disamping tentunya hati kedua calon
pengantin, haruslah sudah klik, sebelum acara besar pernikahan digelar. Aura indah
pernikahan akan tergantung dari masing masing hati yang terlibat. Apabila ada salah satu
hati yang "macet" untuk berinteraksi dengan yang lainnya, itu akan sangat mempengaruhi
jalinan lingkaran cinta kasih antara kesemuanya, yang ujung ujungnya akan berakibat pada
suramnya aura pernikahan.
Karena itu untuk setiap "hati" yang terlibat dan berkepentingan diharapkan untuk dapat
"menyerap" sinyal dari hati lainnya. Oleh karena itulah maka dapat kita sebutkan bahwa acara
agung itu adalah sebuah PERNIKAHAN ANTARA BANYAK HATI.

Tidak ada komentar: